Netizen Banjiri Kolom Komentar Akun Instagram Presiden Jokowi dengan Tagar #justiceforjessica: Mohon Dengan Hormat Agar Kasus Ini Dibuka Kembali
MEDAN, insidepontianak.com - Kolom komentar akun Instagram Presiden Jokowi diwarnai tagar keadilan untuk Jessica Wongso yakni #justiceforjessica, netizen memohon agar kasus kopi sianida dibuka kembali.
Padahal postingan Presiden Jokowi tidak ada hubungannya dengan Jessica Wongso apalagi kasus kopi sianida, namun kolom komentar justru penuh dengan tagar #justiceforjessica.
Postingan Presiden Jokowi bercerita tentang kunjungannya ke Kabupaten Subang, Jawa Barat untuk bertemu dengan para petani yang lagi melaksanakan panen raya, alih-alih berkomentar tentang itu, netizen justru menyematkan tagar #justiceforjessica.
"Datang ke Kabupaten Subang, Jawa Barat, hari ini, saya langsung bergabung dengan para petani yang sedang melaksanakan panen raya padi di Desa Ciasem Girang," tulisa Presiden Jokowi sebagai awal kalimat pembuka postingannya, dilansir Selasa, (10/10/2023).
Namun usai mengunggah postingan itu, akun dengan nama @farasyah_sena justru memohon kepada Jokowi untuk mengangkat kembali kasus kopi sianida ke meja persidangan.
"Mohon dengan hormat kepada bapak Presiden agar kasus ini diangkat lagi ke meja persidangan, Seseorang dipaksa untuk bersalah dan dihukum tanpa bukti-bukti yang konkret," tulisnya di kolom komentar.
Akun ini bahkan membeberkan beberapa bukti dalam kolom komentarnya itu. Setidaknya ada 7 bukti yang dia tulis untuk mendukung permohonannya agar kasus kopi sianida Jessica Wongso dibuka lagi.
Komentar netizen itupun disahuti oleh netizen lain. "Pak Presiden yang Terhormat kepada siapa lagi suara masyarakat akan didengar apabila KEADILAN di negri ini hanya dimiliki oleh penguasa dan jabatan…?? #justiceforjessica “lebih baik membebaskan seribu orang yang bersalah daripada menghukum satu orang yang tidak bersalah”," tulis akun @m.jez09.
"kalau uang bisa membeli keadilan, kami siap patungan untuk membebaskan jessica. #justiceforjessica," timpal akun @anggaramhmd.
Sosok Jessica Wongso jadi sorotan lagi setelah viralnya fim documenter yang dirilis Netflix. Film yang mengangat tentang kasus kematian Mirna, sahabat Jessica ini nyatanya menimbulkan pro dan kontra di tengah masyarakat.
Keberpihakan terhadap sosok Jessica yang divonis 20 tahun penjara inipun ramai disuarakan netizen, dan semua itu karena film documenter yang berjudul Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso ini dirasa janggal oleh publik.
Bukan itu saja, Kepala tim kuasa hukum Jessica, Otto Hasibuan pun kembali muncul, diundang dalam podcast, pun Edi Darmawan Salihin, ayah Mirna juga kembali muncul bersuara lewart podcast. Secara tak langsung kasus ini kembali terangkat, peradilan pun tercipta di media sosial. Pro dan kontra tercipta, sianida kembali menjadi topik hangat.
Kejanggalan yang disimpulkan netizen ini juga yang membuat munculnya tagar justice for jessica, dan seiring itu akun Presiden Jokowi pun jadi sasaran netizen.
Publik hanya ingin tahu alasan dibalik kejanggalan kasus kopi sianida yang diungkap Netflix lewat film documenter tersebut. (Adelina). ***
Leave a comment