Resep Ramadhan Hari Ini: Nasi Bakar Teri Tempe Telur Asin, Bahan Sederhana Rasa Mewah!
PONTIANAK, insidepontianak.com - Mau buka puasa lain dari sebelumnya, tak hanya soal ayam, daging, nah coba resep Ramadhan hari ini, nasi bakar teri telur asin.
Dari namanya saja nasi bakar teri telur asin bikin ngiler. Buatnya snagat mudah, tanpa perlu banyak cara hanya mengandalkan tumis-tumis ringan saja.
Karena mudah, bahan-bahan utama yang dibutuhkan pun mudah dijangkau dan bunda pun bisa berhemat di bulan Ramadhan ini.
Langsung saja berikut resep Ramadhan hari ini nasi bakar teri telur asin, bahannya murah buatnya pun gampang. Ini dikutip dari klub memasak Cookpad.
Bahan-bahan
1 jam
4 porsi
2 piring nasi
2 butir bawang merah, iris tipis
1 siung bawang putih, cincang
100 ml santan (secukupnya)
1/4 sdt garam (secukupnya)
1/4 sdt kaldu bubuk
Secukupnya daun pisang untuk membungkus
Bahan Isi:
2 sdm teri medan
4 potong tempe goreng
2 butir telur asin, kupas
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
3 buah cabe merah
1 batang daun bawang
1 lembar daun salam
1/4 sdt garam
1/4 sdt gula
Cara Membuat
1
Nasi:
Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Masukkan ke dalam nasi di rice cooker. Tambahkan santan, garam dan kaldu bubuk. Aduk rata. Jika nasinya sudah mengering santannya bisa ditambah.
Tes rasa. Kalau pakai nasi baru: masak nasi di rice cooker, masukkan tumisan bawang menjelang nasi matang.
2
Goreng teri sampai matang. Sisihkan.
3
Haluskan bawang dan cabe. Tumis sampai harum. Masukkan daun salam dan daun bawang. Tumis sampai layu.
4
Masukkan tempe. Tambahkan sedikit air. Masukkan garam dan gula.
Masukkan teri, tes rasa.
5
Bagi nasi menjadi 4 bagian (sesuai kebutuhan), letakkan di atas daun pisang.
Beri tumisan tempe teri dan 1/2 butir telur.
6
Gulung lalu sematkan ujungnya dengan tusuk gigi.
7
Kukus selama 20 menit. Langkah ini bisa diskip, langsung dipanggang saja juga boleh. Tapi karena ingin nasi lebih awet jadi aku kukus dulu, nanti menjelang berbuka puasa baru dipanggang. Kalau untuk sahur bisa dikukus sejak sore, menjelang sahur baru dihangatkan dengan cara dipanggang.
8
Panggang dalam grill pan atau teflon sebelum dihidangkan. (Aku panggang sebentar saja karena sudah dimatangkan dengan cara dikukus.)
Jadi deh, resep sederhana tapi hasilnya sangat memuaskan. Hidangan simple tapi rasa wah. Yuk bunda, selamat berkreasi. (REDAKSI)
Leave a comment