Sekda Sanggau Evaluasi Kinerja Tim Gugus Tugas KLA, Minta Serius Penuhi 24 Indikator

2024-11-21 20:28:49
Ilustrasi

SANGGAU, insidepontianak.com – Sekda Sanggau Kukuh Triyatmaka mengevaluasi tim gugus tugas Kabupaten Layak Anak atau KLA, di Aula Bapenda Sanggau, Selasa (13/12/2022).

Di kesempatan itu, ia menegaskan percepatan KLA dari pratama menuju Madya harus dilakukan dengan serius. Agar tujuan yang ditargetkan bisa tercapai.

Karena itu, evaluasi penting dilakukan untuk mengetahui apa saja kendala yang dihadapi dalam mewujudkan KLA.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Jam atau Siput? Ujian Ini akan Ungkap Bahwa Anda Adalah Seseorang yang Beruntung?

"Kita lihat dari 24 indikator yang terdiri dari 5 cluster itu kita bedah satu-satu,” ujarnya.

“Saya atas nama Bupati memerintahkan kepada pengampu indikator itu melengkapi data yang dibutuhkan,” sambungnya,

Ia juga meminta, target mencapai indikator KLA betul-betul dilaksanakan di seluruh kecamatan. Supaya masyarakat merasakan langsung manfaatnya.

Baca Juga: Tes Fokus: Temukan Kata Tersembunyi ' PLAN Dalam Tantangan yang Harus Kamu Atasi dalam Waktu 10 Detik!

Menurut Kukuh, dari 24 indikator KLA, trendnya masih mengalami naik turun. Hal ini harus menjadi perhatian tim gugus tugas. Pemenuhan indikator itu harus konsisten.

"Mudah-mudahan kita bisa mencapai Madya meskipun saat ini kita masih butuh perjuangan untuk mewujudkan itu," ucapnya.

Rapat evaluasi tim Gugus Tugas KLA Sanggau, diikuti 48 peserta, yang merupakan perwakilan dari Dinas/Instansi terkait anak, perusahaan plat merah dan swasta, pengusaha dan media masa serta penggiat perlindungan anak dan forum anak.***

Tags :

Leave a comment