Ramadhan Momentum Melatih Diri Menyempurnakan Batin
PONTIANAK, insidepontianak.com - Ramadhan merupakan bulan penuh hikmah dan keberkahan. Ramadhan, bukan hanya menahan lapar dan haus semata.
Jauh daripada itu, Allah dan Rasulnya menjadikan Ramadhan sebagai sarana bagi umat muslim menempa diri, dan menyempurnakan batin menjadi pribadi yang lebih baik.
Selain itu, Ramadhan juga mesti dipandang sebagai wadah yang diberikan Allah untuk menyempurnakan batin. Sedangkan puasa yang tidak makan dan minum adalah bentuk latihannya.
"Allah menunjukkan cara untuk menahan diri," kata Ketua PWNU Kalbar, Dr KH Syarif, Kamis (23/3/2023).
Di bulan Ramadhan ini, umat muslim dituntut menahan diri. Juga dituntut tidak bertindak dan berkata dengan mereferensi hawa nafsu.
"Makanan halal, minuman halal tak boleh dimakan dan diminum siang hari saat Ramadhan. Inilah cara Allah melatih diri kita, menyempurnakan batin kita," katanya.
Rektor IAIN Pontianak menyebut, batin sendiri merupakan sumber perbuatan atau akhlak yang ingin diperbaiki Allah dan Rasulnya melalui Ramadhan.
"Dan kunci kebaikan ketegangan hidup tergantung batin kita," ujarnya.
Untuk itu, sungguh beruntung umat muslim yang bertemu Ramadhan. Sebab, Allah memberikan fasilitas dengan ganjaran pahala yang berlipat ganda pada bulan penuh keberkahan ini.
Umat muslim harus benar-benar memanfaatkan momentum Ramadhan dengan amalan terbaik. Salah satunya, menjaga ibadah salat wajib dan sunah seperti salat tarawih.
"Karena salat salah satu cara menghubungkan hati seorang hamba kepada tuhannya dalam rangka menggunakan bathin," ucap KH Syarif. (Andi)
Tags :
Berita Populer
4
Leave a comment