Dinkes KB KKU Dorong Perbaikan Pustu Lewat Kementrian Kesehatan

2024-09-21 07:40:24
Kepala Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana dr. Maria Fransiska, Jumat (3/5/2024)

KAYONG UTARA, insidepontianak.com - Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana (Dinkes KB) Kayong Utara mengusulkan pemenuhan fasilitas dan rehabilitasi bangunan Puskesmas Pembantu (Pustu) melalui Kementeian Kesehatan Republik Indonesia.

"Pustu di Kayong Utara kondisinya banyak mengalami kerusakan. Makanya, kita memasukkan usulan atas pembangunan serta rehabilitasi pustu," ujar Kepala Dinas Kesehatan dan Keluarga Berencana dr. Maria Fransiska, Jumat (3/5/2024).

Lebih lanjut diakui Fransiska, pengajulan perbaikan Pustu tersebut melalui aplikasi Komdatkesmas yang disiapkan Kementerian Kesehatan.

"Pengusulan harus disertai data dukung dan bukti kondisi pustu yang dinilai oleh dinas PUPR, dan persyaratan tertentu untuk pembangunan pustu baru maupun rehab pustu lama, " ungkapnya.

Selain itu diakuinya, Dinkes juga mengusulkan sarana dan prasarana penunjang Pustu yang tersebar di tiap desa.

"Demikian juga dengan peralatan yang akan menunjang kerja petugas di tempat tersebut, kami usulkan melalui aplikasi SOPHI milik Kemenkes juga," ujar Fransisca.

Ia lantas menjelaskan, terkait status hibah beberapa Poskesdes dan Polindes yang belum selesai, dalam waktu dekat akan segera diselesaikan, agar kewenangan dalam penganggarannya lebih jelas dan fasilitas dapat dimanfaatkan secara optimal.

"Semuanya kami upayakan,untuk perbaikan pelayanan kesehatan hingga tingkat desa.  Penempatan petugas serta pengawasan dari puskesmas setempat juga telah dikoordinasikan,” ujarnya.

“Namun dukungan dari masyarakat maupun desa juga sangat kami harapkan, sehingga dapat bersama-sama mendukung dan memelihara fasilitas yang disediakan pemerintah ini, baik sumberdaya manusianya maupun sarana dan prasarananya," pintanya.

Ia juga berharap peningkatan pelayanan kesehatan ini dapat didukung seluruh pihak, baik internal pemerintah, maupun di luar pemerintah.

"Karena salah satu syarat dapat dibangunnya pustu baru adalah ketersediaan listrik dan air misalnya, nah ini tidak dapat diselesaikan oleh sektor kesehatan sendiri," ujarnya. (Fauzi)

Leave a comment