Halal Bihalal Pemdes Limbung, Wadah Merajut Silaturahmi Antar-stakeholder

KUBU RAYA, insidepontianak.com - Pemerintah Desa Limbung, Kabupaten Kubu Raya melaksanakan halal bihalal Idulfitri 1446 Hijiriah, Jumat (11/4/2025).
Kegiatan ini bertujuan mempererat tali silaturahmi antara pemerintah desa dan pemerintah kabupaten.
Kepala Desa Limbung, Wiyono mengatakan, halal bihalal ini merupakan kegiatan pertama kalinya dilakasanakan.
Sebab, kegiatan ini baru bisa dianggarkan, karena di tahun-tahu yang lalu, dana desa difokuskan membangun kantor baru.
"Sekarang alhamdulillah ada dana sedikit untuk membuat kegiatan," katanya.
Baginya, kegiatan halal bihalal penting untuk merajut kebersamaan antara Pemdes dengan masyarakat.
Dengan persatuan dan kekompakan, diyakini, pembangunan desa akan berjalan dan mendapat dukungan penuh.
"Insyaallah kalau ada penambahan durasi jabatan Kades dua tahun lagi, 2026 kita akan adakan," katanya.
Halal bihalal ini turut diikuti Anggota DPRD Kalbar, Agus Sudarmanshyah, dan Asisten Pemerintah dan Kesejahteraan Rak Kubu Raya, Mustofa.
"Saya mengapresiasi kegiatan halal bihalal di Kantor Desa Limbung," ucap Mustofa.
Menurutnya, budaya halal bihalal ini hanya ada di Indonesia, sebagai tanda silahturahmi dan saling maaf-memaafkan.
Oleh karena itu, dimomen ini mewakili Pemerintah Kubu Raya, ia menyampaikan permintaan maaf sebesarnya atas pelayanan yang kurang terhadap pemerintah desa.
"Karena, kami dari pemerintah tak luput dari kesalahan. Ini sebagai momen kita untuk bisa bermaaf-maaf bersama warga," pungkasnya.***
Tags :

Leave a comment