Pemerintah Desa Hilir Optimalkan BUMDes Garap Program Ketahanan Pangan

LANDAK, insidepontianak.com - Pemerintah Desa Hilir Tengah, Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak, dorong BUMDes optimal menggarap program ketahanan pangan.
Berdasarkan Permendes Nomor 2 Tahun 2024 tentang Petunjuk Operasional Atas Fokus Penggunaan Dana Desa Tahun 2025, setiap desa diminta mengalokasikan Dana Desa (DD) sebesar 20 persen, untuk mendukung program pertanian.
"Jadi sekarang karena program pemerintah melalui BUMDes, nanti BUMDes yang mengelola," kata Donatus Budianto, Kades Hilir Tengah, Kamis (01/05/2025).
Dia menjelaskan, program ketahanan pangan yang akan digalakkan lewat peran BUMDes nanti tak sekedar menggarap sektor pertanian. Tapi juga budidaya ikan, dan peternakan.
"Nanti juga akan ada bantuan bibit lele, ada (peternakan) ayam dan bebek untuk masyarakat," sambungnya.
Program ketahanan pangan sendiri menjadi bagian penting dari program Asta Cita Presiden Prabowo, yang bertujuan untuk mewujudkan kemandirian ekonomi, karena negara yang mampu memenuhi kebutuhan pangannya sendiri diyakini lebih stabil dan tidak rentan terhadap tekanan eksternal.***
Leave a comment