Gelar Rakor Pengendalian Inflasi, Jokowi: Bantuan Beras 10 Kg bagi Satu Keluarga Penerima Manfaat Diberikan

2024-11-22 10:40:47
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com - Mulai Bulan September 2023, pemerintah memberikan bantuan beras bagi jutaan keluarga penerima manfaat sebagai salah satu upaya pengendalian inflasi di Indonesia.

Presiden Joko Widodo mengatakan hal itu saat Rakor Nasional Pengendalian Inflasi 2023.

"Awal September akan didistribusikan bantuan pangan beras. Satu keluarga mendapatkan 10 kilogram beras bagi penerima manfaat," ungkap Presiden, Kamis (31/8/2023).

Bantuan beras tersebut dijelaskan Presiden akan berlangsung hingga Bulan Oktober yang akan diberikan bantuan berupa beras sebesar 21,3 juta Ton

"Sebagai bentuk pengendalian inflasi maka bantuan akan kami salurkan untuk penerima manfaat di seluruh Indonesia," katanya.

Bahwasannya peran pemerintah daerah yang harus memiliki cadangan pangan sendiri wajib dilakukan disemua kawasan nusantara.

"Bahwa cadangan pangan mudah dilakukan dan tidak mahal. Bisa dititipkan digudang Bulog yang penting masyarakat aman," ujarnya.

Gubernur Bank Indonesia BI Perry Warjiyo menjelaskan dalam pengendalian inflasi dilakukan dengan berkoordinasi bersama pemerintah pusat dan daerah seperti ketersediaan pasokan dan harga seperti produktifitas kelancaran distribusi.

"Bank Indonesia dan Pemerintah (Pusat dan Daerah) bekerja sama melalui TPIP dan TPID untuk menjaga agar harga-harga tetap stabil dan mencapai target inflasi nasional, meskipun sedang menghadapi kemiskinan pada berbagai risiko inflasi dan tantangan terkait ketahanan pangan," terangnya.

Rakornas Pengendalian Inflasi Tahun 2023 diselenggarakan secara hybrid di Istana Negara dan dipimpin langsung oleh Presiden RI. 

Tema utama Rakornas tahun ini adalah "Memperkuat Sinergi dan Inovasi untuk Stabilisasi Harga Menuju Ketahanan Pangan Nasional yang Berkelanjutan". ***

Leave a comment