Di Tahun Politik, Wakil Ketua DPRD Pontianak Firdaus Zar'in Ajak Masyarakat Bijak Bermedsos

2024-11-22 10:59:34
Ilustrasi
PONTIANAK, insidepontianak.com – Wakil Ketua DPRD Kota Pontianak, Firdaus Zar'in mengingatkan masyarakat agar semakin cerdas dan bijak dalam menerima berbagai informasi di media sosial. Apalagi di tahun politik, tak sedikit disinformasi sengaja disebar orang-orang tak bertanggungjawab untuk memecah belah persatuan. “Karena itu, kita jangan sampai tak terpancing dengan isu SARA yang berpotensi memecah belah kerukunan bangsa,” pesan Firdaus Zar'in dalam kegiatan dialog kebangsaan bertajuk: Percepatan PenangananPermasalahan SARA Demi Terciptanya Situasi Kamtibmas di Kota Pontianak, Selasa (25/7/2023). Dialog ini digelar di oleh Perkumpulan Merah Putih atau PMP di Polresta Pontianak. Diikuti berbagai pihak organisasi kemasyarakatan. Kegiatan ini menjadi ikhtiar memberikan pemahaman kepada masyarakat agar selalu menjaga persatuan, meski dalam dinamika politik terjadi perbedaan pilihan. Pontianak sendiri, masyarakatnya sangat majemuk. Beragam suku dan agama hidup berdampingan dengan damai. Ini harus terus dijaga. "Jangan kita terpecah belah hanya karena urusan politik. Konflik tak ada gunanya," ucapnya. Sementara itu, Ketua FKUB Pontianak, Abdul Syukur juga mengajak masyarakat selalu menjaga kerukunan antaranak bangsa jelan Pemilu 2024. (Andi)***

Leave a comment