Janji Mahfud MD Siap Wujudkan Indonesia Emas 2045 Bersama Ganjar: Megawati Ungkap Pilihan Jatuh ke Mahfud

2024-11-22 17:44:47
Ilustrasi

PROBOLINGGO, insidepontianak.com - Setelah dengan resmi dinyatakan sebagai cawapres yang akan mendampingi Ganjar Pranowo. Mahfud MD menyatakan kesiapan membawa cita-cita Indonesia Emas 2045.

Cita-cita Indonesia Emas 2045 yang diharapkan oleh Mahfud MD ini tidak akan dilakukan seorang diri. Melainkan, dia bakalan bekerja sama dengan Ganjar bila mereka berdua terpilih dalam ajang Pilpres 2024 mendatang.

Menjelaskan maksud dari Indonesia Emas 2045 ini, Mahfud MD bersama Ganjar Pranowo bakalan memimpin Indonesia dari berbagai aspek. Tidak lupa juga, pria yang menjabat Menko Polhukam ini siap menerima amanah besar dari rakyat.

Benar sekali, penunjukan Mahfud sebagai pendamping Ganjar di pentas Pemilu 2024 ini sudah mencapai final. Hal itu disampaikan langsung oleh Megawati Soekarnoputri di DPP PDIP, Menteng, Jakarta, pada Rabu (17/10).

Setelah pengumuman nama cawapres dan penunjukkan Mahfud, pria yang berasal dari Pulau Madura ini diberi kesempatan menyampaikan pidato pembukaan.

Dalam kesempatan itu, dirinya mengungkapkan sangat bangga bisa disandingkan dengan mantan Gubernur Jawa Tengah.

Sembari menyatakan perasaan gembira. Dia menyampaikan kepada hadirin bahwa kedua pasangan kedua calon Presiden dan Wakil Presiden ini, akan melanjutkan perjuangan pendiri bangsa.

"Adalah kehormatan dan kebangsaan, saya diberi amanah mengemban tanggung jawab besar dan mulia, bersama Mas Ganjar meneruskan cita-cita Bung Karno dan para pendiri negara lainnya untuk mewujudkan masyarakat Indonesia yang adil, makmur dan sejahtera," ujar Mahfud di kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (18/10).

Salah satu cita-cita pendiri bangsa ini berupa upaya membuat makmur Indonesia. Tidak hanya itu saja, visi tentang Indonesia Emas 2045 juga bakal diupayakan terwujud melalui kedua tangan mereka.

"Bung Karno dan Bung Hatta, telah mengantarkan bangsa Indonesia ke pintu gerbang emas kemerdekaan Republik Indonesia. Mas Ganjar dan saya bersama-sama rakyat Indonesia akan melanjutkan upaya mewujudkan cita-cita menuju Indonesia Emas tahun 2045," tambahnya.

Adapun langkah selanjutnya, pria yang masih aktif sebagai Menko Polhukam ini menyampaikan bahwa kerja dari presiden lalu memang sudah bagus. Namun, tidak menutup kemungkinan pembaruan dan perbaikan beberapa bidang akan dilakukan.

"Mempercepat dan melanjutkan program pembangunan sudah baik, tentu memperbaiki juga yang keliru dan melakukan inovasi-inovasi baru sesuai dengan perkembangan zaman dengan tetap berpegang pada konstitusi," katanya.

Alasan Megawati Menunjuk Mahfud MD.

Keputusan final dari PDIP dan partai koalisi lainnya bukan berarti tanpa alasan. Megawati menyebutkan, bahwa Mahfud MD memiliki segudang pengalaman yang jarang dimiliki oleh orang lain.

"Saya perhatikan pengetahuan beliau di bidang hukum sangat penuh dengan pengalaman," kata Megawati di acara yang sama, Rabu (17/10).

Adapun yang dimaksud segudang pengalaman pada Mahfud ini, antara lain pria kelahiran Madura ini pernah menjabat di ranah Eksekutif, Legislatif, maupun Yudikatif.

Karena kiprahnya dalam masalah hukum juga, Megawati memberikan pujian terhadap Mahfud. Dia menyebut sosok Menko Polhukam sebagai Pendekar Hukum dan kerap membela rakyat kecil (Wong Cilik).

"Prof Mahfud juga dikenal rakyat sebagai pendekar hukum dan pembela wong cilik," sambungnya.

Megawati pun sangat yakin bahwa kedua sosok Ganjar-Mahfud sangat handal memimpin Indonesia. Oleh sebab itu, dia meminta kepada seluruh rakyat agar bisa mendukung mereka berdua. (Dzikrullah) ***

Leave a comment