BEM Polnep Kapuas Hulu Harap Sis-Sukardi Hadirkan Lapangan Kerja dan Jaga Stabilitas Ekonomi

2025-03-09 20:11:04
Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) PDD Polnep Kapuas Hulu, Jimy Roy. (Istimewa)

KAPUAS HULU, insidepontianak.com - Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) PDD Polnep Kapuas Hulu, Jimy Roy berharap kepemimpinan Fransiskus Diaan-Sukardi mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Setidaknya ada dua hal yang menjadi penekanan Jimy terhadap Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Hulu yang baru dilantik. 

Pertama, harus menjamin kepastikan lapangan kerja. Kedua, kepala daerah harus mampu menjaga stabilitas ekonomi. 

"Saya rasa stabilitas ekonomi masyarakat dan lapangan pekerjaan menjadi kunci untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat," kata Jimy, kepada Insidepontianak.com, Jumat (7/03/2025). 

Menurutnya, untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat, maka harus ada keseimbangan antara pendapatan dan juga harga kebutuhan pokok.

Keseimbangan itu baru bisa tercipta jika lapangan pekerjaan terbuka bagi semua elemen masyarakat. Terutama bagi anak-anak muda yang baru lulus kuliah. 

"Karena banyak sekali lulusan sarjana yang jadi pengangguran, ini perlu menjadi perhatian, bagaimana mendorong lapangan pekerjaan," katanya. 

Jimy berharap di bawah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Hulu yang baru dapat menghasilkan kebijakan yang pro terhadap kepentingan masyarakat. 

"Mata pencaharian masyarakat seperti kratom itu harus terus didorong melalui kebijakan, agar berdampak positif bagi masyarakat kecil," pintanya. 

Ia pun menegaskan, harapan masyarakat kepada kepala daerah yang telah dipilih lewat proses demokrasi dengan biaya yang mahal, hanya ingin program nyata berdampak langsung pada kesejahteraan. Tidak lebih dari itu.

"Semua pihak tentu akan mendukung program pemerintah jika itu untuk kepentingan masyarakat, apalagi berkaitan dengan ekonomi masyarakat dan lapangan pekerjaan, itu yang dibutuhkan masyarakat," ucapnya.***

Leave a comment