Bupati Satono Minta Pedagang Rawat dan Manfaatkan 4 Pasar Rakyat yang Baru Diresmikan Mendag
SAMBAS, insidepontianak.com - Empat titik pasar rakyat di Kabupaten Sambas, diresmikan langsung oleh Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan, Senin (18/12/2023).
Pasar rakyat itu berada di kawasan perbatasan Sambas-Malaysia. Lahannya disediakan Pemkab Sambas. Dana pembangunannya dibantu pemerintah pusat melalui Kementerian Perdagangan.
Empat pasar rakyat itu antara lain, Pasar Rakyat Galing, Pasar Rakyat Sejangkung, Pasar Rakyat Temajuk dan Pasar Rakyat Matang Suri.
Bupati Sambas Satono, bersyukur akhirnya pasar rakyat itu sudah diresmikan Mendag. Itu artinya, sebentar lagi bisa difungsikan.
Ia pun berpesan kepada pedagang yang akan menempari pasar-pasar itu agar benar-benar memanfaatkannya dan merawat fasilitasnya.
"Ini merupakan hasil upaya kita ke pemerintah pusat. Hari ini bisa digunakan masyarakat," ujar Bupati Satono.
Mewakili masyarakat Sambas, Bupati Satono mengucapkan terima kasih kepada pemerintah pusat yang sudah memberikan perhatian khusus kepada Kabupaten Sambas, dengan membangun pasar-pasar rakyat baru di wilayah perbatasan.
Ia berharap, fasilitas ini bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan memberikan kesejahteraan, khusunya bagi masyarakat perbatasan.
“Syukur alhamdulillah, hari ini kita menempati pasar baru, hasil kerja kita ke pemerintah pusat yang merupakan pasar rakyat yang sudah refresentatif,” tuturnya.
Bupati Satono pun mendoakan, empat pasar rakyat yang baru diresmikan ini, bisa segera beroperasi dengan maksimal melayani masyarakat, dan ramai pengunjungnya.
"Untuk itu, saya minta pedagang menjaga kebersihan, keamanan dan ketertiban, agar terasa nyaman dan aktivitas perdagangan makin hari makin meningkat," pesannya.***
Leave a comment