Pjs Bupati Sambas Marlyna Sampaikan Terima Kasih di Akhir Masa Jabatan

2024-11-24 08:15:51
Pj Bupati Sambas Marlyna Almutahar

SAMBAS, insidepontianak.com – Penjabat sementara atau Pjs Bupati Sambas, Marlyna Almutahar ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan bekerja sama selama masa jabatannya. 

Dalam sambutan perpisahannya, ia memberikan apresiasi kepada Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), perangkat daerah, para camat, dan semua pihak yang telah berkontribusi selama ia menjalankan tugas sebagai Pj Bupati Sambas. 

"Semoga hal-hal baik yang saya dapatkan selama menjabat dapat menjadi referensi yang nantinya akan saya bawa ke tempat kerja saya. Saya sangat terbantu atas kerja sama dan kekompakan semua pihak yang dengan segala tanggung jawab melaksanakan tugas yang diberikan," ujarnya.  

Marlyna juga mengungkapkan rasa syukurnya atas dukungan yang diberikan sehingga ia dapat menjalankan tugas selama dua bulan terakhir. 

"Tanpa bantuan kalian, saya tidak bisa berbuat banyak. Semoga pengalaman ini menjadi pelajaran berharga bagi saya ke depan. Saya juga mohon maaf jika ada hal yang kurang berkenan selama masa jabatan ini," tuturnya.  

Ia berharap Kabupaten Sambas dapat terus berkembang dan menjadi yang terdepan di Kalimantan Barat. 

"Semoga Kabupaten Sambas ke depan semakin maju dan bisa mengungguli kabupaten lain di Kalimantan Barat," harapnya.  

Menutup sambutannya, Marlyna memberikan pesan terkait pelaksanaan Pilkada serentak 2024 yang akan berlangsung. 

"Apapun hasil Pilkada nanti, semoga membawa kebaikan bagi Kabupaten Sambas," pungkasnya.***

Leave a comment