HIPMI Sambas Ajak Pengusaha Muda Garap Sektor Pertanian

2025-04-24 01:05:55
Ketua BPC HIPMI Sambas, Uray Elvin. (Istimewa)

SAMBAS, insidepontianak.com - Ketua BPC HIPMI Sambas, Uray Elvin mengajak para pengusaha muda untuk menggarap sektor pertanian.

Sebab, Sambas memiliki potensi pertanian yang besar. Sektor ini sangat strategis menjadi peluang usaha jika digarap dengan maksimal. 

“Sekarang waktunya anak muda mengambil peran lebih besar di sektor pertanian. Kita harus jeli melihat arah kebijakan pemerintah dan menjadikannya peluang usaha yang potensial,” ujarnya.

Lebih lanjut, Elvin menegaskan, HIPMI Sambas memiliki kontribusi strategis dalam mendorong pertumbuhan ekonomi, baik di tingkat nasional maupun lokal di angka 7 persen. 

“HIPMI harus menjadi bagian dari solusi dengan mendukung program-program pembangunan, baik yang dijalankan pemerintah pusat maupun daerah,” katanya.

Ia juga menyoroti pentingnya pemanfaatan potensi sumber daya alam lokal sebagai motor penggerak ekonomi masyarakat.

Di samping itu anggota HIPMI diharap mampu melihat kekayaan alam di daerah sebagai ladang usaha yang menjanjikan.

Apalagi Kementerian UMKM telah menaikkan alokasi Kredit Usaha Rakyat (KUR) dari Rp500 miliar menjadi Rp700 miliar. Kebijakan ini harus dimanfaatkan oleh pelaku usaha muda untuk memperoleh modal.

“Pemerintah sudah sangat memfasilitasi akses permodalan. Sekarang tinggal bagaimana kita memanfaatkannya secara optimal untuk membangun usaha dan memperkuat ekonomi kerakyatan,” pungkasnya.***

Leave a comment