Daftar Anggota DPRD Kabupaten Sanggau Fraksi Gerindra Periode 2024-2029
SANGGAU, insidepontianak.com -- Anggota Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) di DPRD Kabupaten Sanggau berisikan lima orang, yang mewakili setiap daerah pemilihan (Dapil).
Partai besutan presiden terpilih yakni Prabowo Subianto mengalami peningkatan suara yang sangat signifikan. Periode sebelumnya, Partai Gerindra Kabupaten Sanggau hanya mampu memperoleh tiga kursi di DPRD Kabupaten Sanggau.
Berikut daftar nama dan profil singkat Anggota Fraksi Gerindra di DPRD Kabupaten Sanggau pada lima Dapil:
1. Agustini Ramadhani (Dapil I: Kecamatan Kapuas)
Sosok Agustini tak asing lagi dikalangan masyarakat Sanggau terutama Kecamatan Kapuas yang merupakan kecamatan dengan penduduk paling banyak di Kabupaten Sanggau. Ia adalah Anggota DPRD Kabupaten Sanggau periode 2019-2024.
Selain itu, sebelumnya Agustini merupakan istri dari Anggota Polri di Kepolisian Resor Sanggau. Karena suaminya Polri, Ia kemudian terpilih aktif di organisasi para istri polisi atau Bayangkari Polres Sanggau.
Karir politik Agustini bisa dikatakan berjalan mulus, sejak terpilih jadi wakil rakyat DPC Partai Gerindra Sanggau mempercayai memegang peranan strategis di partai. Ia pernah menjadi Bendahara Umum DPC Gerindra Sanggau dan sampai sekarang Ia menjabat sebagai Wakil Ketua DPC Gerindra Sanggau.
Pada Pemilu 2024, Agustini berhasil meraih 2.839 suara sah. Hasil itu menjadikannya kembali duduk sebagai wakil rakyat untuk periode kedua.
2. Andi Putra Damenta Sembiring (Dapil II: Kecamatan Meliau, Tayan Hilir dan Toba)
Andi Putra merupakan lulusan D3 di Akademik Keperawatan Dharma Insan Pontianak. Sejak lulus pada tahun 2010, Ia sudah aktif bekerja sebagai perawat baik di Rumah Sakit ataupun Puskesmas.
Selain bekerja di bidang kesehatan, Andi juga memulai usaha di bidang perkebunan kelapa sawit. Ia bergabung di Asosiasi Pekebun Kelapa Sawit Indonesia dan menjabat sebagai Wakil Ketua.
Sebagai pendatang baru di politik, Andi Putra menjatuhkan pilihan kepada Partai Gerindra sebagai kendaraan politiknya. Maju sebagai Caleg pada Pemilu 2024 Ia berhasil meraup 1.753 suara yang menghantarkannya duduk sebagai wakil rakyat.
3. Robby Sugianto (Dapil III: Kecamatan Parindu, Tayan Hulu dan Balai)
Robby Sugianto merupakan Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Sanggau. Ia juga sudah dua periode menjadi Anggota DPRD Kabupaten Sanggau.
Karir politik Robby sangat menanjak, selain berhasil memimpin DPC Partai Gerindra Kabupaten Sanggau, Ia juga berhasil menaikan perolehan suara partai dan perolehan kursi di DPRD Kabupaten Sanggau.
Secara pribadi, pada Pemilu 2024 Robby berhasil meraup 4.527 suara. Hasil itu berhasil menghantarkan sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sanggau periode 2024-2029.
4. Aloysius Simbolon (Dapil IV: Kecamatan Noyan, Kembayan, Beduai, Sekayam dan Entikong)
Aloysius Simbolon merupakan pendatang baru di dunia politik. Ia menjatuhkan pilihan kepada Partai Gerindra sebagai kendaraan politiknya.
Pada Pemilu 2024, Ia maju sebagai Caleg di Dapil IV di tempat kelahiran Kecamatan Kembayan Desa Kelompu. Ia berhasil meraih 2.616 suara dan duduk sebagai wakil rakyat untuk periode pertama.
5. Herri Samuel (Dapil V: Kecamatan Bonti, Jangkang dan Mukok)
Herri Samuel berhasil meraih 2.729 suara sah pada Pemilu 2024. Ia juga dipercaya menjadi Ketua Fraksi Gerindra di DPRD Kabupaten Sanggau. (Ans)
Leave a comment