Yeremias Marselinus Tegaskan Pendidikan Kunci Kemajuan Daerah, Tamat SMA Wajib

2025-01-06 19:30:55
Anggota DPRD Kabupaten Sanggau Yeremias Marselinus

SANGGAU, insidepontianak.com – Anggota DPRD Kabupaten Sanggau, Yeremias Marselinus menyebut, pendidikan menjadi kunci kemajuan daerah. 

Sebab, pendidikan membentuk karakter sumber daya manusia atau SDM.

Sehingga, jika kualitas pendidikan bagus, maka otomatis akan melahirkan SDM terampil dan memiliki daya saing.

Karena itu, bagi Bang Kocan karib disapa, pembangunan pendidikan harus menjadi fokus pemerintah pusat dan daerah. 

Sarana dan prasarannya wajib dilengkapi. Generasi ke depan harus didorong mengenyam pendidikan minimal tamat SMA.

“Karena, dasar segalanya adalah pendidikan. Apabila semua masyarakat kita punya pendidikan minimal tamatan SMA, saya yakin pola pikir mereka akan lebih maju,” ucapnya. 

Sebagai Anggota DPRD Kabupaten Sanggau yang saat ini tergabung di Komisi IV, Bang Kocan konsen mengawal pembangunan sumber daya manusia. 

Mengawal program pemerataan pembangunan sekolah di Kabupaten Sanggau menjadi komitmennya selama tiga periode duduk di Parlemen Sanggau.

“Saya adalah mantan guru 15 tahun mengabdi sebelum terjuk ke politik. Saya tahu banyak hal tentang persolan pendidikan. Karena itu saya sangat fokus di bidang ini,” tegasnya.***

Leave a comment