PTPN IV Regional V Gelar Refreshment Training ERP SAP
PONTIANAK, insidepontianak.com - PTPN IV Regional V menggelar Refreshment Training SAP, yang berlangsung sejak 14-17 Mei 2024 di Aula Utama Region Office PTPN IV Regional V.
Kegiatan ini diikuti seluruh unit kerja Regional V. Tujuan kegiatan ini meningkatkan kompetensi user dalam mengimplementasikan SAP.
Direktur SDM dsn TI, PTPN IV, Suhendri mengatakan, Enterprise Resources Planning atau ERP-SAP sejatinya menjadi salah satu tools dalam membantu memberikan gambaran posisi PTPN IV Regional V secara utuh.
Karena itu, keterampilan mengunakan ERP-SAP menjadi keharusan untuk membantu manajemen mengambil suatu keputusan yang strategis demi pencapaian target.
"Pelatihan ERP-SAP kali ini diselenggarakan dengan format Train of Trainer (ToT), dimana dua hari pertama fasilitator memberikan sharing knowledge kepada key user regional V," terangnya.
Key User tersebut nantinya meneruskan knowledge yang dimiliki kepada End User Regional V sebagai ujung tombak dari program ERP-SAP.
Region Head, PTPN IV Regional V, Khayamuddin Panjaitan, menyebut, Refreshment Training ERP-SAP ini sangat dibutuhkan sesuai dengan kebutuhan penyajian data yang realtime.
"Oleh karenanya, diharapkan semua peserta bisa mengikuti acara ini dengan serius sehingga dapat meminimalisir terjadinya kesalahan," ucapnya.
Untuk diketahui, kegiatan ini dibuka Direktur SDM dan TI PTPN IV, Suhendri. Hadir pula Kadiv SDM & TI PTPN IV Dwi Jatmiko dan Board of Region Management PTPN IV Regional V yaitu Region Head Khayamuddin Panjaitan, SEVP Operation I Oshutri Anwar, SEVP Business Support M Zulham Rambe.***
Leave a comment