Sambut Ramadhan Penuh Sukacita, Bank Kalbar Gelar Ceramah Agama dan Doa Bersama

PONTIANAK, insidepontianak.com - Ramadhan merupakan bulan penuh sukacita. Menyambut Ramadhan menjadi momentum yang ditunggu tunggu umat islam di dunia, tak terkecuali bagi manajemen dan karyawan/karyawati Bank Kalbar.
Mereka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, dengan penuh suka cita dengan menggelar ceramah agama dan doa bersama, Jumat (28/2/2025).
Direktur Utama Bank Kalbar, Rokidi mengatakan, momentum bulan suci Ramadhan merupakan momen yang ditunggu.
Karena itu, menyambut bulan penuh berkah itu, Bank Kalbar menunjukkan semangat kebersamaan dan keimanan di kalangan manajemen dan seluruh karyawan dan karyawati dengan menggelar doa bersama.
"Ceramah agama dan doa bersama menjadi wadah yang baik untuk mempererat tali silaturahmi serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan menjelang bulan suci," ujar Rokidi .
Rokidi juga berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat untuk seluruh pegawai.
"Semoga apa yang di sampaikan ustadz anas dapat memberikan berkah serta manfaat bagi seluruh pegawai," harapnya.
Tak lupa, Rokidi mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa Ramadhan bagi umat islam.
"Marhaban Ya Ramadhan, Selamat menjalankan Ibadah Puasa Ramadhan 1446 Hijriah, semoga amal ibadah puasa dan ibadah Ramadhan kita diterima oleh Allah SWT," ucapnya.
Kegiatan ceramah dan doa bersama dipimpin oleh ustaz Anas Said dan peserta manajemen serta seluruh karyawan/karyawati Bank Kalbar.***
Tags :

Leave a comment