Kapolresta Pontianak Tegaskan Keributan di Veteran hanya Salah Paham, Masyarakat Diimbau Tak Terprovokasi
PONTIANAK, insidepontianak.com - Kapolresta Pontianak Kota, Kombes Pol Andi Herindra memastikan, keributan sejumlah masyarakat di Jalan Veteran, Pontianak Selatan, Minggu (18/12/2022) malam disebabkan kesalahpahaman terkait pengelolaan lahan parkir.
Kombes Pol Andi Herindra juga menegaskan, keributan ini tak ada kaitannya dengan suku dan kelompok mana pun.
Baca Juga: Prediksi Pertandingan Prancis vs Argentina di Laga Final Piala Dunia 2022 Qatar
"Ini murni masalah personal," ucap Kombes Pol Andi Herindra, Minggu (18/12/2022).
Andi Herindra menyesalkan keributan tersebut. Sebab, kejadian ini dipicu karena kesalahpahaman antara dua kelompok warga itu sebelumnya sudah dilakukan mediasi antara Pemerintah Kota dan Polresta Pontianak.
Baca Juga: Wulan Guritno Kenang Mantan Suami: Dia Teman yang Baik, Tapi Kami Harus Cerai!
"Sudah ada kesepakatan untuk pengelolaan parkir dikelola bersama-sama," kata Andi Herindra.
Hanya saja, timbul kesalah pahaman lagi. Akhirnya memicu gesekan yang berujung keributan. Namun demikian, Andi memastikan tak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
Baca Juga: Lomba Tarik Tambang IKA Unhas Tewaskan 1 Orang, Polisi Sebut Acara Tak Berizin
Saat ini situasi sudah kondusif. Namun polisi
masih menyiagakan personel guna pengamanan.
Andi mengimbau agar masyarakat tidak terprovokasi dan tetap menjaga situasi kamtibmas yang aman.***
Leave a comment