Jelang Pemilu 2024, Plh Sekda Ketapang Ingatkan ASN Jaga Netralitas
KETAPANG, insidepontianak.com – Pelaksana harian atau Plh Sekda Ketapang, Devy Harinda mengingatkan seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ketapang, tidak terlibat politik praktis, mengingat tahun politik sudah di depan mata.
Ia menegaskan, ASN harus bisa menjaga netralitasnya. Karena itu, bila ada ASN yang terbukti ikut dalam kegiatan politik praktis, pasti akan disanksi.
"Maka, saya mengajak seluruh ASN dan tenaga kontrak bersikaplah bijak dalam menghadapi Pemilu/Pilkada 2024," pesan Devy saat memimpin apel di Halaman Kantor Bupati, Senin (11/9/2023).
Selain itu, dia juga mengingatkan seluruh ASN untuk bijak dalam bermedia sosial maupun menyebarkan informasi secara verbal.
"Jangan berita yang sudah lama dishare untuk kepentingan politik tertentu yang menyebab perpecahan sehingga mengganggu keamanan saat Pemilu, Pilkada," ucapnya mengingatkan.
Ia barharap pesta demokrasi nanti dapat berjalan dengan lancar, tanpa adanya hambatan yang berarti. Dan pemimpin yang dihasilkan benar-benar lahir dari proses politik yang berintegritas.
"Jaga persatuan dan kesatuan antar sesama dalam pelaksanaan Pemilu/Pilkada Tahun 2024 dengan tidak menjadikan perbedaan sebagai pemecah namun saling mendukung dan menghargai," harapnya.***
Leave a comment