Paslon Nomor Urut 3, Yansen-Sisen Bakal Prioritaskan Tangani Masalah Sampah di Kabupaten Sanggau
Paslon Nomor Urut 3, Yansen-Sisen Bakal Prioritaskan Tangani Masalah Sampah di Kabupaten Sanggau
SANGGAU, insidepontianak.com - Pasangan calon bupati dan wakil bupati nomor urut 3, Yansen Akun Effendy dan Andreas Sisen akan memprioritaskan penanganan sampah dan membangun infrastruktur pengelolaan sampah yang baik, jika terpilih menjadi bupati dan wakil bupati Kabupaten Sanggau.
"Persoalan sampah ini harus diprioritaskan sehingga lingkungan hidup bisa seperti semestinya yang kita harapkan," kata Yansen Akun Effendy pada debat perdana Pilkada Sanggau 2024 yang dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sanggau pada Rabu (6/11/2024) malam.
Selain itu, menurut Yansen, harus ada modernisasi dalam pengelolaan sampah. Ia berjanji, jika terpilih menjadi Bupati Kabupaten Sanggau infrastruktur pengolahan sampah akan ditingkatkan.
"Jadi harus ada mesin untuk mengolah sampah sehingga lingkungan hidup tertib kembali," kata Yansen.
Pasangan Yansen yakni Andreas Sisen turut memperkuat komitmen tersebut.
Menurut Sisen selain meningkatkan infrastruktur pengelolaan sampah, sumber daya manusia yang menangani sampah di dinas terkait harus juga ditingkatkan dan diangkat harkat dan martabatnya.
"Tentu kita akan memulai dinas terkait, sumber daya manusia kita buat jangan sampai mereka yang memungut sampah ini dianggap sebagai pemungut sampah," pungkas Sisen. (Ans)
Leave a comment