Lautan Manusia Membiru Meriahkan Kampanye Akbar Satono-Hero, Seruan Sora'an Menang-menang-menang Menggelegar
SAMBAS, insidepontianak.com - Lautan manusia berkumpul meramaikan kegiatan kampanye akbar Satono-Hero, di Lapangan Sepak Bola Namida, Kecamatan Teluk Keramat, Kabupaten Sambas, Sabtu (23/11/2024).
Kampanye akbar itu dihibur artis Tanah Air, Firman Siagian. Meriah. Massa yang hadir diperkirakan mencapai puluhan ribu orang. Padat.
Satono-Hero hadir mengenakan baju biru langit. Begitupun massa yang hadir. Seketika lapangan sepak bola membiru. Seruan jargon saroa'n menang-menang-menang, menggelegar di lapangan terbuka.
Arus kendaraan tak henti-hentinya mengalir. Keramaian ini tak pelak menjadi lapak rezeki bagi para pedagang.
Kampanye akbar Satono-Hero semakin semarak dengan kehadiran para kreator konten lokal ternama seperti Amin Oger, Sitam Siaulayau, Indra Syahnilam, Anningmu, Pian, dan Sri Manisa.
Para influencer ini sukses menyemangati peserta kampanye, mengajak mereka melantangkan dukungan dengan penuh antusias.
Kampanye akbar ini menjadi puncak dari rangkaian kegiatan kampanye pasangan Satono-Hero yang berlangsung selama dua bulan terakhir.
Dalam kampanye tersebut, Satono menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas dukungan besar dari masyarakat Sambas.
"Alhamdulillah, kami tidak melakukan pengerahan massa. Kabar kampanye ini kami sebarkan melalui tim pemenangan di setiap kecamatan, dan ternyata antusiasme warga begitu luar biasa," ujarnya.
Sebagai calon petahana dengan segudang prestasi, Satono tak lupa mengucapkan terima kasih kepada seluruh pendukung, tim kampanye, relawan, dan koalisi partai politik yang telah bekerja keras hingga acara ini sukses besar.
Satono juga mengapresiasi peran aparat keamanan serta Bawaslu yang memastikan jalannya kampanye berlangsung aman dan damai. Ia bahkan memberikan penghormatan kepada pasangan calon lain yang turut menjaga kondusivitas selama masa kampanye.
“Terima kasih kepada TNI, Polri, dan Bawaslu yang telah bekerja maksimal menjaga keamanan. Kita semua, termasuk paslon lain, telah menunjukkan kedewasaan dalam berdemokrasi," ucapnya.
Di akhir orasi politiknya, Satono menyerukan kepada seluruh masyarakat Sambas untuk menggunakan hak pilih mereka dengan bijak.
"Untuk semua warga Sambas, jangan lupa datang ke TPS masing-masing. Buka kertas suara, pilih nomor 2, Satono-Heroaldi, untuk Sambas yang Berkah dan Berkemajuan," ajaknya.
Kampanye akbar ini berlangsung aman dan tertib. Masyarakat pun terhibur dengan penampilan artis Firman Siagian.***
Leave a comment