Peresmian Posko Pangan Serentak Nasional: Edi Rusdi Kamtono Buka Secara Resmi Tokoh Mahlina
PONTIANAK, insidepontianak.com - Acara peresmian posko pangan serentak nasional, dilakukan secara online dan offline langsung di seluruh wilayah provinsi yang ada di Indonesia.
Kegiatan yang berlangsung dari Jakarta pusat dilakukan secara zoom bertempat di posko pangan warung Mahlina, di Jln. Rajawali, Kelurahan Mariana pada, Selasa (8/8/2023).
Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh walikota Pontianak Edi Rusdi Kamtono, Ikatan Koperasi Wanita Pengusaha Indonesia Pontianak, dan sejumlah warga setempat.
Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Indonesia, Arsayd Rasjid melalui zoom meeting, menyampaikan bahwa program posko pangan kegiatan ini sangat mendukung kegiatan wanita, dalam bidang wirausaha untuk mensejahterakan Indonesia.
Ia juga mengatakan kegiatan ini merupakan suatu upaya untuk meminimalisir tingkat kemiskinan yang ada di Indonesia, dan menekan tingkat pendapatan bagi seluruh masayarakat.
Posko pangan ini juga, membantu para masyarakat dengan perekonomiam menengah kebawah, untuk dapat belanja dengan harga yang terjangkau dan merakyat.
Diharapakan kegiatan posko ini, dapat diluncurkan untuk setiap wilayah khususnya tiap-tiap kelurahn yang ada di Indonesia, sehingga perekonomian rakyat semakin maju dan berkembang.
Menurut Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono, mengatakan kegiatan pembukaan posko pangan ini, merupakan bentuk dari kolaborasi yang dilakukan oleh sejumlah pemerintah daerah seluruh Indonesia untuk ke depan memajukan kesejahteraan masyarakat.
Ia mengungkapkan masih ada banyak masyarakat yang ekstrim kurang mampu dalam segi perekonomian, sehingga merupakan tugas dan tanggung jawab bersama untuk kedepanya.
Program peresmian posko pangan ini tentu memberikan peluang bagi pelaku usaha bagi masyarakat dalam membantu perekonomian.
"Meningkatkan kualitas pemasaran dan produksi bahan pangan dan pengelolaan sistem keuangannya diharapkan bisa terus meningkat tidak hanya posko pangan tpi kelak dapat menciptkan minimarket mini," ungkapnya. (Evi)***
Leave a comment