Resmikan Kantor Lurah Sungai Jawi Luar, Wako Edi Kamtono Minta Pelayanan Lebih Maksimal

PONTIANAK, Insidepontianak.com - Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono resmikan kantor Kelurahan Sungai Jawi Luar, di Jalan Apel, Kota Pontianak, Selasa (22/04/2025).
Pembangunan kantor kelurahan ini menelan biaya Rp3 miliar. Dan pengerjaannya memakan waktu sekitar enam bulan.
Adapun luas bangunan mencapai 1.200 meter persegi dan memiliki dua lantai. Di lantai 1 akan difokuskan sebagai ruang pelayanan. Sedangkan lantai 2 adalah aula yang bisa digunakan untuk kegiatan-kegiatan besar.
Edi Kamtono mengatakan, kantor Lurah Sungai Jawi Luar memiliki model bangunan yang serupa dengan kantor Wali Kota Pontianak: bercorak arsitektur Melayu.
"Kalau kita lihat, arsitekturnya ini ciri khas seperti kantor wali kota ada unsur etnik, khas supaya orang tau itu kearifan lokal," Ucap Edi Kamtono.
Dia pun meminta fasilitas kantor baru ini, memberi semangat bagi kelurahan dalam bekerja. Dan paling penting, pelayanan kepada masyarakat harus semakin maksimal.
"Dan kantor baru ini bisa dimanfaatkan juga oleh masyarakat, halamannya untuk kegiatan masyarakat," sambung Edi Kamtono.
Sebelumnya, kantor Lurah Sungai Jawi Luar berlokasi di Jalan Yos Sudarso. Namun mengingat lokasinya dekat dengan pelabuhan yang ramai aktivitas keluar masuk mobil truk bermuatan, membuat pelayanan kurang efektif dan tidak kondusif.
Selain itu, kantor Lurah Sungai Jawi Luar yang lama itu juga kerap dilanda banjir ROB. Terutama saat musim air pasang besar di akhir tahun.
Faktor-faktor inilah yang menjadi alasan kantor Lurah Sungai Jawi Luar dipindahkan ke lokasi sekarang, yang sebelumnya merupakan Pukesmas, yang ini telah dipindahkan ke lingkungan Kecamatan Pontianak Barat.
"Memang kantor yang dulu letaknya lebih rendah dari jalan, sehingga sering tergenang apabila musim ROB," tutur Lurah Sungai Jawi Luar, Rima.
Dia pun memastikan, dengan adanya kantor kelurahan yang baru, staff kelurahan Sungai Jawi Luar akan lebih memaksimalkan kinerja dalam melayani masyarakat.
"Dengan kantor baru, kami Asn maupun Pjlp lebih semangat lagi melayani masyarakat khusunya di Sungai Jawi Luar," katanya.***
Tags :

Leave a comment