Karnaval Naik Dango Kedua Kota Pontianak: Tampikan Pakaian Khas hingga Pawai Meriah Keliling kota

2025-04-27 00:05:44
Karnaval naik dango kedua di Kota Pontianak, diikuti oleh seluruh anggota DAD di 6 kecamatan Pontianak, Sabtu (26/04/2025).

PONTIANAK, insidepontianak.com - Karnaval Naik Dango kedua di Kota Pontianak, diikuti oleh seluruh anggota DAD di 6 kecamatan Pontianak, Sabtu (26/04/2025).

Peserta karnaval menggunakan pakaian khas Dayak lengkap dengan perlengkapan dan pernak-pernik Suku Dayak, seperti Mandau dan hiasan kepala berupa lawung atau sumping.

Peserta karnaval akan melakukan pawai yang dimulai dari rumah Betang di Jalan Sutoyo sampai ke Rumah Radank yang berada di Jalan Sutan Syahrir.

Ketua Panitia Naik Dango kedua Kota Pontianak, Vinsensius Lintas mengatakan karnaval tersebut merupakan rangkaian awal dari kegiatan pembukaan naik dango yang akan dilaksanakan nanti malam di Rumah Radank.

Naik dango merupakan ritual tahunan bagi masyarakat Dayak, sebagai rasa syukur atas suksesnya panen padi di tahun sebelumnya.

"Ini sebagai tanda syukur kita atas berhasilnya panen pada tahun lalu," ujat Vinsensius.

Sementara itu Kadisporapar, Rizal yang hadir dan ikut melepas peserta karnaval di rumah Betang menyampaikan, bila Pemkot Pontianak akan terus mendukung event-event seperti naik dango agar dapat menarik wisatawan.

"Pontianak ini kan kota yang multi etnis, multi budaya, jadi harus banyak event. Artinya bila banyak event, itu akan mendatangkan ekonomi bagi masyarakat Pontianak," tuturnya.

Leave a comment