Capaian PNBP Imigrasi Putussibau Tembus Rp3,2 Miliar
KAPUAS HULU, insidepontianak.com – Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) dari layanan keimigrasian Kantor Imigrasi Putussibau, hingga November 2025 menembus Rp3,2 miliar.
Pendapatan itu melampaui target Rp2,3 miliar yang dipatok. Kenaikannya mencapai 138,50 persen.
“Pendapatan negara dari PNBP masih bisa bertambah sampai akhir tahun,” kata Kepala Kantor Imigrasi Putussibau, Uray Aliandri, Rabu (26/11/2025).
Ia menjelaskan, PNBP tersebut bersumber dari layanan keimigrasian, penegakan hukum, keamanan negara, dan dukungan terhadap pembangunan kesejahteraan masyarakat.
Permohonan layanan yang meningkat di wilayah border Posl Lintas Batas Negara (PLBN) Badau, turut mendorong capaian itu.
“Capaian ini bukti komitmen kami memberikan pelayanan terbaik. Kami terus berinovasi dan memperkuat kolaborasi,” ujarnya.
Uray meminta seluruh jajarannya menjaga kinerja dan semangat berinovasi. Yang telah diraih saat ini harus terus ditingkatkan.
“Apa yang kita raih adalah hasil kerja keras bersama. Saya minta semua tetap konsisten berkarya demi pelayanan yang berkualitas untuk masyarakat dan negara,” pesannya.***

Leave a comment