Dinkes Sambas Rakor Bersama Bupati Satono, Capaian Program Kesehatan Dievaluasi
SAMBAS, insidepontianak.com – Bupati Sambas Satono gelar rapat koordinasi dengan Dinas Kesehatan dan seluruh Kepala Puskesmas, Kamis (5/9/2024).
Kepala Dinas Kesehatan Sambas, Ganjar Eko Probowa mengatakan, rakor ini bertujuan untuk mengevaluasi capaian program kesehatan di seluruh Puskesmas, supaya diketahui langsung oleh Bupati.
Menurutnya, di tahun 2024 ini, bidang sumber daya kesehatan telah melaksanakan beberapa kegiatan pelatihan terakreditasi bersama dinas kesehatan dan unit pelatihan provinsi.
"Sampai saat ini sudah ada tiga kegiatan pelatihan yang terlaksana,” katanya.
Pelatiahan itu di antaranya, konseling menyusui, upaya berhenti merokok dan pelatihan kader Posyandu bagi tenaga kesehatan.
“Pelatihan ini diikuti oleh utusan tenaga kesehatan dari 28 Puskesmas dan 3 rumah sakit," jelasnya.
Lebih lanjut ia mengatakan, dalam rakor juga membahas terkait program Pemerintah Daerah Kabupaten Sambas yakni, program Prosesar yang sangat membantu masyarakat.
Evaluasi program Prosesar yaitu diminta agar dapat dilaksanakan dengan baik oleh 11 Puskesmas rawat inap di Kabupaten Sambas.
"Ini lah arahan- arahan dan sekaligus mengevaluasi capaian program Puskesmas yang kita sampaikan kepada Bapaka Bupati," ujarnya.***
Leave a comment