Ada Lato-lato Raksasa, Taman Bermain Anak di Jalan Tsjafioeddin Singkawang Ramai Dikunjungi

2024-12-22 08:19:56
Ilustrasi
SINGKAWANG, insidepontianak.com - Objek wisata di Kota Singkawang seperti tak ada habisnya. Baru-baru ini viral, ada sebuah taman dibuat Pemkot Singkawang dengan memadukan permainan tradisional yang viral kalangan masyarakat, yaitu lato-lato. Diketahui, taman ini berada di Jalan Tsjafioeddin Singkawang Barat, tepat berada di depan sekolah Mudita. Kira-kira 5 menit dari Pusat Kota Singkawang. Taman ini pun ramai dikunjungi masyarakat kota hingga pinggiran. Ada yang sambil menjemput anak sepulang sekolah, ada pula sengaja menghabiskan waktu weekend bermain bersama keluarga. Seperti pada review oleh Youtuber Singkawang, dengan akun bernama @Rezasingkawang. Dalam unggahannya, Reza memperlihatkan suasana taman bermain yang digandrungi oleh anak-anak di Kota Singkawang itu. Menurutnya, taman bermain tersebut sangat tepat dibangun, selain memperindah suasana kota, juga menjadi daya tarik wisatawan yang akan berkunjung ke Kota Singkawang. Menariknya lagi, taman tersebut disematkan permainan unik yang sedang viral saat ini yaitu lato-lato raksasa. Meski berukuran besar, anak-anak pun memanfaatkannya dengan menaiki lato-lato tersebut sambil membenturkannya dengan pihak lawan bermain. Sangat seru. "Kita coba kunjungi taman yang lagi viral di Singkawang, Taman Lato-Lato, Satu-satunya di dunia,"ujar Reza dalam postingannya youtube. Nah, bagi kalian pun tak perlu khawatir. Untuk mengunjungi taman tersebut selalu dibuka setiap waktu, selain siang hingga sore hari, spot malam hari pun sangat rekomendasi bagi kalian yang ingin menikmati suasana kota di taman, karena di setiap sudut taman juga dihiasi lampu yang kerlap-kerlip nan indah. (Baruna)  

Leave a comment