Fuidy Luckman Cup 1 Digelar untuk Menjaring Atlet Tenis Meja Muda Berprestasi

2024-11-23 10:36:37
Ilustrasi
JAKARTA, insidepontianak.com - Fuidy Luckman Cup 1 digelar di Jakarta, menjadi ajang untuk menjaring bibit pemain tenis meja berprestasi. Lomba tenis meja Fuidy Luckman Cup 1 merupakan gelaran dari pengusaha asal Singkawang, Kalimantan Barat, Fuidy Luckman. Fuidy Luckman Cup 1 dilaksanakan oleh Persatuan Tenis Meja (PTM) Kedai Kopi Liana di bilangan Sunter Jakarta Utara. Kegiatan berlangsung dari 26 - 28 Mei 2023. “Turnamen Fuidy Luckman Cup 1, merupakan hasil kerja sama dengan Persatuan Tenis Meja Seluruh Indonesia (PTMSI) Jakarta Utara dan Persatuan Tenis Meja Kedai kopi Liana,” kata Fuidy Luckman dalam rilisnya kepada Insidepontianak, Sabtu (27/5/2023). Fuidy Luckman mengatakan, tenus meja tidak hanya sejenis hobi atau olah raga. Namun, melalui tenis meja, diharapkan dapat meraih prestasi. Fuidy Luckman berharap, tenis meja Fuidy Luckman Cup 1, dapat memberikan suatu motivasi kepada masyarakat. Khususnya bagi warga di Jakarta Utara dan Jakarta Barat. Ia menegaskan, selain membuat orang menjadi sehat dengan berolah raga tenis meja, juga dapat membuat prestasi. Sebab, atlet Indonesia tidak kalah dari negara lain dari sisi prestasi. Pengusaha asal Singkawang itu mengatakan, penyelenggaraan Fuidy Luckman Cup 1, merupakan upaya menjaring bibit dari atlet tenis meja yang potensial. Turnamen tenis meja Fuidy Luckman Cup 1 terdiri dari empat kategori. Pertama, Kategori Fighter A, B, C, D (minimal usia 30 tahun). Kedua, Kategori Divisi 7 (minimal usia 30 tahun). Ketiga, Kategori Divisi 8. Keempat, Kategori Double 13, 14 dan 15. “Diharapkan penyelenggaraan Fuidy Luckman Cup 1, ke depannya bisa meningkatkan dan meraih prestasi lebih baik, dari tingkat nasional bahkan internasional,” kata Bacaleg DPR RI dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Dapil DKI Jakarta 3 (Jakarta Utara, Jakarta Barat dan Kepulauan Seribu).(ril)***

Leave a comment