Dianggap Punya Peran Strategis, DPRD Kabupaten Sanggau Terus Dorong Perempuan Maju Bangun Desa

2024-11-21 20:01:07
Ilustrasi para perempuan independet/PIXABAY

SANGGAU, insidepontianak.com – Perempuan memiliki peran strategis dalam membantu ekonomi keluarga dan membangun lingkungan terdekat mereka.

Ini diungkapkan Anggota DPRD Kabupaten Sanggau Titik Erni Kurniati, belum lama saat disinggung peran perempuan yang belum maksimal, terutama di Kabupaten Sanggau,

Titik Erni Kurniati mengakui, perempuan harus didorong untuk terlibat banyak hal, tak hanya soal masalah domestik.

“Perempuan tak melulu paham soal area rumah tangga, tapi akan lebih baik melek akan dunia sekitarnya dan lebih aware untuk ikut serta membangun lingkungan mereka,” kata Titik Erni Kurniati.

Saat ini, perempuan sudah banyak dilibatkan dalam tataran kebijakan namun, untuk tingkatan terbawah seperti Perempuan di desa masih belum banyak yang tampil.

“Makanya kami, perempuan di DPRD Kabupaten Sanggau terus mendorong karena kesempatannya ada tinggal mau atau tidak saja. Penting, kaum hawa terlibat politik, ekonomi, sosial muapun masalah lain agar bisa mmebantu sesamanya,” papar Titik Erni Kurniati.

Menurut Titik Erni Kurniati,  perempuan punya peran strategsi dalam mengawal dan terlibat dalam Pembangunan, apalagi di tingkat desa.

Diakuinya, peran perempuan desa di Kabupaten Sanggau terutama masih belum terlihat. Padahal, banyak persoalan desa yang perlu perhatian para perempuan.

Titik Erni Kurniati menyebutkan seperti persoalan ekonomi, kesehatan hingga pendidikan itu kebanyakan adalah campur tangan perempuan.

Maka itu, Titik Erni Kurniati mendorong para perempuan untuk terlibat aktif di dalam kepengurusan desa. Bila perlu jadi leader di komunitas desa.

“Kita akan mencari bakat-bakat perempuan leader untuk jadi penrus kita, membawa perubahan bagi kamu hawa di Kabupaten Sanggau,” ujar Titik Erni Kurniati. (tim)

 

Leave a comment