Dinging-dingin Empuk! Yuk Coba Resep Es Lilin Yoghurt Super Lembut, Dijamin Haus Dahaga Minggat

2025-01-11 07:05:41
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com – Cuaca panas makan apa yang paling nikmat? Yuk sobat Inside benar! Tentunya makan yang dingin-dingin. Nah, kali ini mimin akan mencoba membagikan resep es lilin yoghurt super lembut.

Perlu kalian tahu, es lilin adalah salah satu jajanan khas masyarakat Indonesia lho. Sering sampai hari ini menu dingin ini dijumpai di kantin sekolah anak-anak kita.

Penasaran? Mari kita intip resep es lilin yoghurt super lembut yang bisa membuat kamu lupa hawa panas yang menusak badan.

Eits tak sulit membuat resep es lilin yoghurt super lembut satu ini. Dengan bahan yang tepat dan cara yang pas, maka es cream sederhana ini bisa kamu buat.

Bahan:

500 g yoghurt tawar
250 ml Buavita Orange
250 ml Buavita Lychee
1 buah jeruk navel, ambil bulir jeruknya
8 buah leci kalengan, cincang kasar

Cara membuat:

  1. Es lilin yoghurt jeruk: Blender Buavita Orange bersama setengah bagian yoghurt hingga tercampur rata. Aduk bersama bulir jeruk. Tuang ke dalam plastik es lilin hingga ¾ volume plastik, lalu ikat. Sisihkan.
  2. Es lilin yoghurt leci: Blender Buavita Lychee bersama yoghurt hingga tercampur rata. Aduk bersama leci cincang. Tuang ke dalam plastik es lilin hingga ¾ volume plastik, lalu ikat.
  3. Bekukan es lilin yoghurt jeruk dan leci ke dalam freezer. Sajikan.

Nah, mudah bukan membuat resep es lilin yoghurt super lembut dengan resep yang baru saja mimin bagikan?

Artikel resep es lilin yoghurt super lembut ini bisa kamu bagikan untuk teman dan keluarga tercinta. Selamat mencoba dan semoga berhasil! (wati)***

Leave a comment