Dewan Kalbar Thomas Alexander Dorong Pemerataan Listrik dan Jaringan Internet di Ketapang-Kayong Utara

2024-11-21 22:29:05
Ilustrasi

PONTIANAK, insidepontianak.com - Pemerataan listrik dan jaringan internet menjadi dambaan masyarakat di perhuluan Kabupaten Ketapang-Kayong Utara.

Sebab, belum semua desa di dua kabupaten ini teraliri listrik PLN. Begitu juga jaringan internet. Aspirasi ini pun disampaikan masyarakat kepada Anggota DPRD Kalbar, Fraksi PDI Perjuangan, Thomas Alexander yang melaksanakan reses awal November 2023.

"Masih banyak desa belum teraliri listrik di dua kabupaten ini. Ada juga hanya dusun-nya yang belum teraliri listrik. Mereka mohon bantuan jaringan listrik," kata Thomas Alexander, Selasa (14/11/2023).

Selain listrik, jaringan internet juga masih menjadi persoalan. Terutama di perhuluan. Sehingga mereka sulit berkomunikasi karena sinyal internet buruk.

Sementara tower BTS yang diharapkan membantu ternyata tak memberikan manfaat. Tower BTS yang ada tak berfungsi.

"Jadi mereka sangat berharap agar dibangun tower mini," ucapnya.

Selain tower mini, masyarakat juga sangat mendambakan perbaikan lingkungan dan jalan usaha tani. Termasuk pemerintah memberikan bantuan penerangan jalan dari panel surya. Sebab, sejumlah jalan desa gelap pada malam hari.

"Mereka juga berharap fasilitasi kegiatan terkait bidang ekonomi, kesehatan dan pertanian," ungkap Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Kalbar.

Soal pertanian, petani mengeluhkan kelangkaan pupuk subsidi dan bibit. Namun, kata Bakal Calon Bupati Ketapang ini, sebagian besar usulan dan pertanyaan masyarakat terkait kewenangan Kabupaten. Anggota DPRD Provinsi tak dapat membantu lewat aspirasi.

Karena itulah, ia berharap Permendagri 70 dapat diubah. Sebab, banyak aspirasi seperti air bersih ini yang tak bisa ditampung. Sebab, dalam Permendagri itu anggota DPRD boleh menggarkan aspirasi untuk membangun air bersih asal berbatasan antara Kabupaten dengan Kabupaten lain.

"Ini yang repot," ujarnya.

Sementara terkait jalan provinsi, legislator PDI Perjuangan ini berharap peningkatan jalan terus dilakukan, khususnya Jalan Sungai Gantang-Kelempai karena belum seluruh jalan aspal. Walau sudah bisa dilewati kendaraan. (andi)***

Leave a comment