Harisson Lantik Ani Sofian sebagai Pj Wali Kota Pontianak, Tekankan Tiga Hal Prioritas yang Harus Dikerjakan
PONTIANAK, insidepontianak.com - Pj Gubernur Kalbar, Harisson melantik Ani Sofian sebagai Pj Wali Kota Pontianak, Sabtu (23/12/2023).
Pelantikan ini digelar di Balai Petitih, Kantor Gubernur Kalbar. Ani Sofian sebelumnya menjabat sebagai Kepala Badan Kepegawaian Daerah Pemrov Kalbar.
Penunjukannya sebagai Pj Wali Kota Pontianak berdasarkan Surat Keputusan atau SK Menteri Dalam Negeri, Nomor: 100.2.1.3-6610 Tahun 2023 tentang Pengangkatan Pj Wali Kota Pontianak.
Harisson menekankan, setidaknya tiga hal tugas prioritas yang harus dijalankan oleh Pj Wali Kota Pontianak, sebagaimana amanat Presiden. Pertama, harus turun langsung memantau harga-harga bahan pokok di pasar.
Tujuannya, agar ancaman inflasi bisa diatasi seduni mungkin. Kedua, kepala daerah diminta benar-benar hadir untuk meringankan beban masyarakat.
"Para kepala daerah agar mereka benar-benar dapat turun langsung membantu mempermudah beban masyarakat," pesan Harisson.
Ketiga, terus melakukan percepatan-percepatan pengentasan stunting dengan memperkuat fungsi Posyandu. Agar ibu-ibu hamil dan balita-balita bisa dipastikan kebutuhan gizinya terpenuhi.
Di kesempatan pelantikan ini, Hariason tak lupa mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pontianak Periode 2018-2023, Edi Rusdi Kamtono-Bahasan,yang telah menjalankan tugasnya dengan baik selama lima tahun belakangan ini.
"Banyak sekali prestasi yang telah diperoleh dan pembangunan yang telah dilaksanakan di Kota Pontianak, hingga membuat Kota Pontianak menjadi kota yang dikenal di Indonesia dan Manca Negara," kata Harisson.
Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian memastikan siap meneruskan program-program pembangunan yang sudah dilakukan Wali Kota sebelumnya.
"Untuk keberlanjutan pembangunan, tentu akan ada pembicaraan dengan Mantan Wali Kota Pontianak nantinya, sehingga pembangunan seperti tol kapuas bisa dituntaskan," kata Ani Sofian.
Ia juga menegaskan, akan turun langsung mengawasi program-orogram pengendalian pasar. Agar ancaman inflasi ini benar-benar bisa diatasi dengan baik.
Wali Kota Pontianak Periode 2018-2023, Edi Rusdi Kamtono, meyakini Ani Sofian dapat menjalankan tugasnya sebagai Pj Wali Kota Pontianak dengan baik.
"Beliau sudah berpengalaman dalam menghadapi legislatif," kata Edi.
Menurutnya, program pembangunan di Kota Pontianak yang mesti dikawal yaitu masih di sektor infrastruktur, kesehatan, pendidikan dan sosial, serta membantu menyukseskan Pemilu 2024.***
Leave a comment