Kubu Raya Kokohkan Diri sebagai Lumbung Atlet Tarung Derajat Kalbar
KUBU RAYA, insidepontianak.com – Kejuaraan Tarung Derajat Championship Bupati dan Wakil Bupati Cup 2025 kembali menegaskan posisi Kubu Raya sebagai lumbung atlet Tarung Derajat terbaik di Kalimantan Barat.
Ajang yang digelar di aula Gedung Graha Pramuka, Kubu Raya itu diikuti lebih dari 140 atlet se-Kalbar, berlangsung selama tiga hari dari 20-23 November 2025.
Adapun ajang itu digaungkan menjadi panggung pembuktian dominasi Kubu Raya dalam cabang olahraga bela diri tersebut.
Bupati Kubu Raya, Sujiwo mengatakan, event ini menjadi salah satu cara mempertahankan tradisi panjang prestasi Tarung Derajat di kancah nasional.
Menurutnya, kontribusi atlet-atlet Kalbar, khususnya yang banyak lahir dari Kubu Raya, tak pernah absen menyumbangkan medali emas dalam setiap gelaran PON.
“Dari PON Kaltim, Riau, Jabar, Papua sampai Medan, Aceh, medali emas Kalbar selalu datang dari Tarung Derajat," kata Sujiwo, Kamis (20/11/2025).
Bahkan, ia mengklaim, di Kejurnas di Kudus, Jawa Tengah tahun ini, dua emas Kalbar semuanya dari Tarung Derajat. Di mana atletnya lahir dari Kubu Raya.
Konsistensi prestasi itu, lanjut Sujiwo, bukan kebetulan. Kubu Raya selama ini menjadi pusat latihan, pusat pembinaan, dan rumah bagi banyak petarung muda yang nantinya memperkuat Kalbar di level nasional.
Untuk menjaga tradisi prestasi tersebut, Pemkab Kubu Raya memastikan dukungan pembinaan akan terus ditingkatkan.
Dan anggaran pembinaan tahun depan diwacanakan naik dua kali lipat.
“Tahun ini Rp50 juta. Tahun depan kita siapkan Rp100 juta untuk pembinaan,” ujar Sujiwo.
Di samping itu, Sujiwo menargetkan,
kejuaraan tahun depan akan diikuti oleh 14 kabupaten/kota di Kalbar.
"Minimal dua pertiga kabupaten/kota bisa mengikuti ajang ini," harapnya.
Sementara itu, Kepala Disporapar Kubu Raya, Rini Kurnia Solihat mengatakan, ajang ini bukan hanya kompetisi, tetapi juga ruang seleksi untuk menemukan atlet muda yang bisa mengisi skuad Kubu Raya menuju Porprov 2026.
“Kubu Raya terus kami dorong sebagai pusat lahirnya bibit atlet profesional,” ujarnya.
Rini menegaskan tradisi juara yang terus terjaga adalah bukti kuat bahwa Kubu Raya merupakan daerah yang paling serius mengembangkan Tarung Derajat di Kalbar.
"Ini merupakan potensi yang luar biasa," pungkasnya. (Greg)

Leave a comment