Berikut Langkah DKPTPHP Kabupaten Sanggau Hadapi Kemarau
SANGGAU, insidepontianak.com -- Berdasarkan prediksi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) kemarau panjang akan melanda Kabupaten Sanggau mulai Agustus hingga September mendatang.
Untuk itu, Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perikanan (DKPTPHP) Kabupaten Sanggau lakukan sosialisasi kepada petani dan mengambil langkah-langkah antisipasi hadapi kemarau.
“Dinas Pertanian sendiri sudah mengambil antisipasi dalam memasuki musim kemarau, pada bulan Agustus dan September 2024. Dan strategi kami dengan sosialisasi kepada masyarakat dan para petani, seperti strategi jadwal tanam,” ungkap Kubin, belum lama ini.
Selain itu, Kubin menerangkan bahwa pemerintah pusat melalui pemerintah daerah telah melaksanakan penyuluhan di tingkat petani tentang kecukupan air pada lahan pertanian.
Hal ini sebagai upaya pemerintah agar petani dapat memahami alat kompanisasi pemenuhan kecukupan air pada pertanian dan bibit padi.
“Walaupun statusnya kemarau namun tetap ada curah hujan yang minim, sehingga pemerintah pusat mengadakan penyuluhan tentang kecukupan air pada lahan pertanian. Seperti para petani di kenalin alat-alat kompanisasi kecukupan air dan bibit padi yang mampui di cuaca kering dan hujan,” pungkasnya. (asr)
Leave a comment