Debat Pilkada Sambas, Dua Paslon Ini Kehabisan Waktu saat Sampaikan Visi-Misi

2024-11-21 20:20:59
Ilustrasi
SAMBAS, insidepontianak.com - Dua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, kehabisan waktu sebelum tuntas menyampaikan visi-misi dan program kerja mereka, dalam debat publik Pilkada Sambas, Sabtu (21/11/2020). Waktu yang diberikan moderator tiga menit untuk memaparkan visi-misi dan program kerja setiap paslon. Paslon nomor urut 01, Heroaldi-Rubaeti kehabisan waktu saat menyampaikan visi-misi mereka. Heroaldi membaca teks saat menyampaikan tujuh visi misinya. Dilanjutkan dengan calon wakilnya Rubaeti yang menyampaikan program unggulan juga dengan bantuan teks. Waktu habis saat penyampaian kata penutup oleh Heroaldi. Berbeda dengan paslon nomor urut 02, Satono-Fahrurofi. Meskipun dengan bantuan teks. Visi-misi dan program kerja mereka disampaikan dengan tuntas tanpa kehabisan waktu. Satono menyampaikan sendiri visi-misinya dengan memulai kalimat "Salam Berkemajuan". Sedangkan paslon nomor urut 03, Helman-Darso. Mereka hanya bisa menyampaikan visinya saja. Sedangkan misi yang disampaikan oleh calon wakilnya Darso, belum sempat disampaikan dengan tuntas karena kehabisan waktu. Helman sempat menyinggung soal banyaknya jalan Kabupaten Sambas yang rusak parah. Soal air bersih, dan soal internet. Sedangkan paslon nomor urut 04, Atbah-Hairiah menyampaikan visi-misi dan program kerjanya tepat waktu. Atbah bergantian dengan calon wakilnya Hairiah saat memaparkan program mereka meskipun dengan bantuan teks. (yak)

Leave a comment