Workshop Pengembangan Kapasitas Guru Paud dan TK, Kadis Pendidikan: Guru Harus Jadi Contoh
PONTIANAK, insidepontianak.com - Dinas Pendidikan Kota Pontianak menggelar Workshop pengembangan kapasiatas wawasan Guru Paud dan TK se-Kota Pontianak.
Kadis Pendidikan Kota Pontianak, Sri Sujiarti mengatakan Guru Paud dan TK adalah guru yang paling penting dalam mencetak kepribadian anak.
Tenaga Pendidik, juga harus menjadi contoh bagi seluruh peserta didiknya.
"Guru itu tauladan bagi Siswa. Kalau mau murid tidak kasar, bapak ibu jangan kasar. Kalo kita emosi lebih baik kita diam," kata Sri Sujiarti, Selasa (14/03/2023).
Mengajarkan Norma Etika kepada siswa dan menerapkan kata yang baik dalam setiap dialog, sehingga sopan santun anak, tertanam sejak dini.
"Gunakan kata, tolong. Jangan ragu mengucapkan terimakasih. Sehingga anak didik terbiasa bertutur sopan," tambah Sri Sujiarti.
Diakuinya, pentingnya pendidikan Norma Etika sejak dini bagi anak-anak, agar terbisa berlaku sopan hingga dewasa.
"Banyak anak-anak sekarang yang berkata kasar, itulah pentingnya diajarkan Norma Etika kepada anak sejak dini," jelas Sri Sujiarti.
Dia juga mengatakan, guru Paud dan TK harus memahami kurikurum, mengikuti perkembangan zaman, dan menguasi teknologi. Pola didik Anak usia dini harus di sesuaikan.
"Bapak Ibu harus mengerti kurikulum, harus paham teknoligi juga. Belajar, dan tingkatkan kapasitas," tutup Sri Sujiarti. (Ady)
Tags :
Berita Populer
1
Leave a comment