Dewan Pontianak Yandi Dorong Pemkot Investigasi Temuan Limbah Kondom Diduga dari Hotel G
PONTIANAK, insidepontianak.com - Anggota Komisi I DPRD Kota Pontianak, Yandi mendorong agar Pemerintah Kota Pontianak melakukan investigasi terkait temuan limbah kondom yang diduga berasal dari Hotel G Pontianak. Temuan limbah kondom ini meresahkan masyarakat yang tinggal di sekitar hotel tersebut
"Yang jelas harus dilakukan investigasi mendetail terkait temuan ini. Apakah ini baru terjadi, atau sudah sering. Jika benar dan dilakukan secara terstruktur, kita minta tindak tegas," ucap Yandi, Senin (18/9/2023).
Menurut Yandi, temuan limbah kondom tersebut bisa saja merupakan milik tamu yang sengaja dibuang sembarangan. Sementara, pengawasan kepada para tamu tak mudah.
Namun demikia, bagi Yandi, pihak hotel bertanggungjawab atas persoalan ini. Sebab, menjaga kebersihan lingkungan adalah bagian tanggung jawab usaha.
"Kalau ada informasi seperti ini harus ditindak lanjuti, periksa yang benar, cek yang benar pastikan agar tidak lagi hal serupa terjadi. Apakah baru sekali atau sudah sering," terang legislator Hanura ini.
Diberitakan sebelumnya, Ketua Komisi III DPRD Kota Pontianak, Mujiono mengaku menerima pengaduan masyarakat yang resah dengan limbah kondom diduga dari Hotel G Pontianak yang kerap dibuang sekitar lingkungan masyarakat.
Mujiono mendesak, Pemerintah Kota Pontianak melalui Dinas terkait segera menindak lanjuti laporan ini. Sebab, temuan itu, mengindikasikan adanya pelanggaran yang dilakukan pihak hotel.
Sementara pihak Hotel G belum memberikan klarifikasi atas persoalan ini. Insidepontianak.com sudah berupaya mengkonfirmasi melalui sambungan telepon.
Namun pihak manajemen belum bersedia memberikan keterangan. Alasannya, pihak yang berwenang memberikan klarifikasi tersebut sedang tak di tempat. (andi)***
Leave a comment