YLBHI-LBH Kalbar, Berupaya Memberikan Keadilan Hak Dalam Masyarakat
PONTIANAK, insidepontianak.com - Karya Latihan Bantuan Hukum (KALABAHU), merupakan sebuah pelatihan organisasi Indonesia dalam penyediaan bantuan hukum.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Ketua Elpagar Pubertus Ipus, kepala LBH Kalbar Irfan, ketua umum YLBHI muhamad Isnur, Dosen STH Jentera Asfinawati, berserta seluruh peserta mahasiswa.
Ketua umum Yayasan Bantuan Hukum Indonesia (YLBHI), Muhamad Isnur dalam sambutannya mengatakan adanya kegiatan ini, membantu masyarakat untuk mendapatakan keadilan dalam menegakan hukum.
"Melalui sosialisasi maupun pendekatan, agar dapat menumbuhkan kemauan diri untuk bersama memperjuangkan hak asasi yang ada," ujarnya di Gedung KFS pada Senin (21/8/2023)
Menurut Ketua Elpagar Pubertus Ipus, menjelaskan adanya kelompok perseturuan antara politik saat ini, menjadi persoalan utama yang harus ditangani
"Seperti persoalan perampasan hak, yang sampai saat ini masih banyak belum terselesaikan," ungkapnya
Menurutnya struktur penguasaan lahan di Indonesia, merupakan persoalan yang masih menjadi kewajiban bersama untuk mendapat penegakan keadilan.
"Diskriminasi sosial, antara kelompok masyarakat perdamaian Kalbar merupakan yang masih menjadi perdamaian palsu," terangnya
Adanya status hukum wilayah, perebutan dan ujuk rasa di sejumlah wilayah, menjadi perhatian yang serius dikalangan masyarakat.
"Melalui kegiatan ini, diharapkan siapapun yang ditunjuk nanti, dapat menjalankan tugas sebagaimana mestinya dengan dimulainya gerakan sosial dan juga dengan dukungan masyarakat," Pungkasnya (Evi)***
Leave a comment