Polresta Pontianak Terjunkan 437 Personel Amankan Perayaan Imlek Cap Go Meh

2025-01-22 15:12:06
Jajaran Polresta Polresta Pontianak bersama fokopimda foto bersama usai menggelar rapat koordinasi pengamanan perayaan Imlek dan Cap Go Meh. (Insidepontianak.com/Andi Ridwansyah)

PONTIANAK, insidepontianak.com - Polresta Pontianak menerjunkan 437 personel guna mengamankan perayaan Imlek dan Cap Go Meh 2576 di Kota Pontianak.

Ratusan personel itu juga akan bertugas mengamankan 43 kelenteng dan vihara di Kota Pontianak. 

"Total seluruh personel baik TNI, Polri dan instansi terkait yang mengamankan Cap Go Meh 2025 ada 577 personel. Namun, anggota kepolisian yang kita terjunkan 437 personel," kata Kapolresta Pontianak Kota, Kombes Pol Adhe Hariadi, Rabu (22/1/2025). 

Adhe memastikan, ratusan personel kepolisian tersebut akan ditempatkan di Pos Pengamanan dan tempat ibadah. 

Sedikitnya 43 kelenteng dan vihara di Kota Pontianak yang nantinya juga akan diamankan.

"Semua akan kita amankan," katanya. 

Adhe memastikan, selama perayaan Cap Go Meh di Kota Pontianak tak ada atraksi tatung di Jalan. Hanya saja, dibeberapa kelenteng menggelar atraksi tatung.

“Semua juga akan kita amankan,” ujarnya. 

Adhe mengimbau agar masyarakat untuk saling hormat menghormati agar tercipta kedamaian di Kota Pontianak.***

Leave a comment