Layanan Paspor Simpatik Hadir di Ayani Megamall, Disambut Antusias Masyarakat
PONTIANAK, insidepontianak.com - Kantor Imigrasi Pontianak meluncurkan layanan paspor simpatik, di Ayani Megamall Pontianak, pada 3 dan 4 Agustus 2024.
Setiap harinya 79 kuota disediakan bagi masyarakat yang ingin memanfaatkan layanan tersebut. Kontan kegiatan ini pun menarik antusias masyarakat.
Pembukaan resmi layanan ini dilakukan oleh Kepala Kanwil Kemenkumham Kalbar, Tito Andrianto. Dihadiri Hajrianor, Kepala Divisi Administrasi, dan Dwi Anandita Hari Wibowo, Kepala Kantor Imigrasi Kakanim Pontianak.
Tito Andrianto mengatakan, kegiatan tersebut merupakan rangkaian kegiatan Hari Pengayoman ke-79 yang jatuh pada 19 Agustus 2024. Selain kegiatan tersebut, juga dilaksanakan donor darah, pemeriksaan kesehatan, dan pertandingan olahraga.
Layanan yang disediakan pada kegiatan tersebut, tidak hanya terbatas pada pembuatan paspor baru dan perpanjangan. Namun juga meliputi layanan informasi yang dapat dimanfaatkan oleh pengunjung.
"Antusiasme masyarakat terlihat dari banyaknya warga yang memadati Ayani Megamall sejak pagi hari. Mereka datang dengan harapan mendapatkan informasi dan pelayanan yang cepat serta efisien," pungkasnya.***
Leave a comment