Pasar Merdeka Putussibau Membara

2025-11-27 07:15:03
Kebakaran hebat melanda sederet ruko di Pasar Merdeka Putussibau, Kapuas Hulu, Rabu malam (26/11/2025). (Insidepontianak.com/Teofilusianto Timotius)

KAPUAS HULU, insidepontianak.com – Kebakaran hebat melanda sejumlah pintu ruko di kompleks Pasar Merdeka, Putussibau, Kapuas Hulu, Rabu malam (26/11/2026).

kejadian ini kontan bikin gempar. Langit memerah. Api membara. Suasana mendadak kacau. Warga berlarian. Teriakan pecah. Panik tak terhindarkan.

Belum ada kepastian penyebab kebakaran. Peristiwa ini dilaporkan sekitar pukul 21.10 WIB. Sejak itu, petugas pemadam dan warga berjibaku menegendalikai api di lokasi.

Hingga pukul 21.55 WIB, api masih membesar. Petugas kewalahan menghadapi kobaran yang terus merayap dari satu bangunan ke bangunan lain.

Pemda Kapuas Hulu, Polres, dan tim pemadam yayasan menurunkan kekuatan penuh. Selang air terus diarahkan ke titik-titik api.

Asap pekat menutup pandangan. Suhu panas makin menyengat. Belum diketahui apakah ada korban jiwa.

Hingga kini, upaya pemadaman masih berlangsung. Warga hanya bisa berharap api segera dapat dikendalikan, dan tak ada korban nyawa.***

Leave a comment